OPPO Reno3 Spesifikasi dan Harga

OPPO Reno3

OPPO Reno3 pertama rilis di Indonesia Maret tahun 2020, spesifikasi RAM 8GB ROM 128GB, chipset Helio P90. Layar AMOLED 6.4 inci resolusi FHD+, konfigurasi empat kamera belakang, satu kamera depan, dan baterai 4025 mAh.

Seperti pendahulunya, OPPO Reno3 akan menyasar pengguna di segmen menengah datang dengan setup kamera mumpuni. Tidak hanya handal dalam urusan memotret, varian ini juga memiliki performa menjanjikan desain yang mewah.

Spesifikasi OPPO Reno3

Rincian Produk
Harga RilisRp 5.199.000 (8GB/128GB)
Tahun RilisMaret 2020
BrandOPPO
VarianOPPO Reno Series
PLATFORM
ChipsetMediatek MT6779 Helio P90 (12 nm)
CPUOcta-core (2×2.2 GHz Cortex-A75 & 6×2.0 GHz Cortex-A55)
GPUPowerVR GM9446
OSAndroid 10, ColorOS 7
MEMORI
RAM8GB
ROM128GB
EksternalmicroSDXC (uses shared SIM slot)
JARINGAN
TeknologiGSM / HSPA / LTE
Slot SIMHybrid Dual SIM (Nano + Nano)
BODI
Dimensi160.2 mm (panjang), 73.3 mm (lebar), 7.9 mm (tebal)
Berat170 gram
WarnaSky White, Midnight Black, Auroral Blue
BATERAI
JenisLi-Po 4025 mAh
ChargingFlash Charge 30W
LAYAR
JenisAMOLED
Ukuran6.4 inci
Resolusi1080 x 2400 piksel
Refresh rate90Hz
Kecerahan500 nits
Rasio20:9
Kerapatan411 ppi
KAMERA DEPAN
Single44 MP, f/2.4, 26mm (wide), 1/2.8″, 0.8µm
Video1080p@30fps
FiturHDR
KAMERA BELAKANG
Quad48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF
13 MP, f/2.4, 52mm (telephoto), 1/3.4″, 1.0µm, 2x optical zoom, PDAF
8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP B/W, f/2.4
Video4K@30fps, 1080p@30/60fps; gyro-EIS
FiturLED flash, HDR, panorama
AUDIO
LoudspeakerYa, bisa
Jack 35mmYa, ada
KONEKTIVITAS
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct
Bluetooth5.0, A2DP, LE
PositioningGPS, GLONASS, GALILEO, BDS
NFCTidak ada
RadioFM Radio
USBUSB Type-C 2.0, OTG
SensorFingerprint (dalam layar, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass

Produk terkait

OPPO Reno Series
OPPO Reno7 5GOPPO Reno7
OPPO Reno6 ProOPPO Reno6 5G
OPPO Reno6OPPO Reno5 F
OPPO Reno5 5GOPPO Reno5
OPPO Reno4 FOPPO Reno4 Pro

Ulasan singkat

Performa OPPO Reno3 cukup meyakinkan dengan chipset Helio P90 yang dipasangkan bersama pengolah grafis GPU PowerVR GM9446. Begitu juga dengan dukungan RAM 8GB, tenaga yang dihasilkan siap menjalankan multitasking dengan lancar.

Bicara soal desain, tampilan OPPO Reno3 dalam balutan warna Sky White, Midnight Black, dan Auroral Blue tidak kalah dari pesaingnya. Memiliki bobot hanya 170 gram serta ketebalan 7.9 mm, sangat ideal dan mantap dalam genggaman.

OPPO Reno3 datang dengan layar AMOLED 6.4 inci resolusi FHD+ memiliki kecepatan refresh rate 90Hz dan kecerahan 500 nits. Menariknya, layar Reno3 sudah support resolusi 1080p saat streaming di Netflix menonton film favorit Anda.

Begitu juga urusan memotret, OPPO Reno3 tidak kalah dari pesaingnya dengan mengandalkan kamera utama 48 MP. Sisa tiga lensa lainnya di belakang adalah 13 MP telephoto 2x optical zoom, 8 MP ultrawide, dan lensa 2 MP mono (B/W).

Di dalam bodinya yang ramping, OPPO Reno3 mengendong baterai 4025 mAh yang akan menyuplai tenaga sepanjang hari. Berkat Flash Charge 3.0 berkekuatan 30W, waktu pengisian ulang baterai dapat dipangkas menjadi jauh lebih cepat.

Menggunakan sensor fingerprint dalam layar, untuk membuka kunci OPPO Reno3 hanya dibutuhkan waktu 0.34 detik. Antarmuka ColorOS 7 berbasis Android 10 yang digunakan memiliki banyak fitur untuk memudahkan dalam pengoperasian.

Harga OPPO Reno3

OPPO Reno3 keluaran tahun 2020 dijual perdana di Indonesia dengan harga awal Rp 5.199.000 versi RAM 8GB storage 128GB. Hanya ada satu varian saja, bagi yang berminat pastikan smartphone ini sudah sesuai dengan kebutuhan.

Disclaimer: Silahkan kunjungi situs resmi OPPO Indonesia di sini untuk update seputar spesifikasi dan harga terbaru dari produk ini. Seiring berjalannya waktu, kami tidak sepenuhnya menjamin informasi di halaman ini akan tetap akurat.

Brand Lain
XIAOMIASUSIQOO
REALMEAPPLEVIVO
SAMSUNGINFINIXPOCO