Dibanderol dengan harga Rp 6.499.000, Samsung resmi memboyong Galaxy M54 5G yang ditenagai baterai 6000 mAh ke Indonesia. Generasi terbaru dari Galaxy M Series ini akan bertarung di segmen smartphone 5G kelas menengah.
Pada saat ini jarang kita temukan smartphone kelas menengah yang memiliki kapasitas baterai besar hingga 6000 mAh. Samsung juga menjejalinya dengan fitur kekinian, menghadirkan segala yang dibutuhkan untuk produktif seharian.
Tidak sendirian, bersama dengan Samsung M34 5G, kedua smartphone ini telah tersedia secara resmi di Tanah Air. Menyasar konsumen yang sama, masing-masing telah dibekali dengan kapasitas catu daya jumbo, berdaya 6000 mAh.
Daya tahan Galaxy M54 5G
Samsung M54 5G yang ditopang baterai 6000 mAh siap mendukung penggunanya tetap produktif melakukan aktivitas sepanjang hari. Pada saat kehabisan daya, tersedia adapter 25W berteknologi fast charging yang mengisi dengan cepat.
Dengan kapasitas baterai besar, para pengguna dapat melakukan kegiatan tanpa perlu khawatir akan kehabisan daya dengan cepat. Sehingga pengguna bisa lebih leluasa dan tetap fokus untuk bisa maksimal menghasilkan karya terbaik.
Kamera utama 108 MP
“Galaxy M54 5G adalah inovasi terdepan yang memadukan sejumlah fitur pada kamera 108 MP yang sekarang lebih stabil hasilnya dengan OIS,” ungkap Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Selain kamera utama mumpuni, masih ada dukungan lensa ultrawide 8 MP dan satu lensa makro bersensor 2 MP. Sementara di sisi depan, Samsung membenamkan kamera 32 MP untuk selfie juga mampu merekam video 4K dan 1080p berkecepatan 30fps.
Performa Galaxy M54 5G
Tidak hanya baterai besar dan kamera mumpuni, urusan performa Samsung M54 5G dibekali chipset Exynos 1380 serta GPU Mali-G68 MP5. Menjalankan Android 13, dapur pacu semakin lengkap dengan dukungan RAM 8GB serta storage hingga 256GB.
Layar Super AMOLED Plus luas berukuran 6.7 inci yang dibawa Galaxy M54 5G beresolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz. Visual yang dihadirkan akan memanjakan mata dengan konten lebih hidup juga cerah dan kaya akan warna.
Harga dan ketersediaan
Untuk pre-order Galaxy M54 5G, bisa langsung di situs resmi Samsung, Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, Akulaku, dan Telkomsel-Shop. Untuk harga retail di pasar Indonesia, Samsung resmi membanderolnya seharga Rp 6.499.000.
Bagi Anda yang tertarik untuk menjajal generasi terbaru Samsung M Series ini harus rela merogoh kocek cukup dalam. Namun apa yang ditawarkan oleh smartphone ini kepada pengguna terasa sepadan dengan budget yang dikeluarkan.